MENCIPTAKAN PASSIVE INCOME MELALUI BLOG, Arista Prasetyo Adi & Ridwan Sanjaya

Judul/Title: Menciptakan Passive Income Melalui Blog
Penulis/Author: Arista Prasetyo Adi & Ridwan Sanjaya
Penerbit/Publisher: Elexmedia Komputindo
Edisi/Edition: 2011
Halaman/Pages: 259
Dimensi/Dimension: 14 x 21 x 1.5cm
Sampul/Cover: Softcover
Bahasa/Language: Indonesia
Kategori/Category: Dijual/For Sale
Call No.: 650/san/m/C.1
Status: Ada/Available

***



Berbicara mengenai blog dan potensi pendapatannya tidak akan pernah habis. Banyak orang telah mencoba namun hanya sedikit yang berhasil. Permasalahannya bukan terletak pada ketidakahlian atau ketidakberuntungan, namun semata-mata pada keuletan kita.

Di dalam dunia maya ini, Anda bisa menemukan berbagai potensi pendapatan pasif (passive income) yang bisa dijalankan secara bersamaan. Setelah diatur dan dibiarkan berjalan, Anda akan melihat hasil karya tersebut menghasilkan pendapatan secara periodik.

Di buku ini akan dibahas bagaimana memperoleh passive income menggunakan blog. Secara sengaja, blogspot dipilih untuk kepentingan ini agar tidak ada biaya yang perlu Anda keluarkan dalam memulai dan menggali pendapatan melalui internet.
Poin-poin yang dibahas:

  • Blog dan pemanfaatannya
  • Menentukan domain yang paling menguntungkan
  • Menghadapi domain lain yang mempunyai rangking tinggi
  • Optimasi blog
  • Sumber-sumber pendapatan (Link sales, Review, Affiliate, dan E-book)

No comments:

Post a Comment